Dr. Abdurrahman bin Raji Raja`a al-Aufi : Takwa, Faktor Utama Meraih Kemuliaan

 

 

STISHID — Sejumlah kegiatan ilmiah digelar di sela acara Daurah dan Muqabalah (seleksi penerimaan mahasiswa baru) Universitas Islam Madinah (UIM) di Pondok Pesantren Hidayatullah, Balikpapan (8-22 Agustus 2016). [Wakil Walikota Balikpapan Hadiri “Haflah Khitamiy” Daurah Dan Muqabalah Universitas Islam Madinah]

Salah satunya, khutbah Jumat yang disampaikan oleh Guru Besar Akidah di Fakultas Dakwah dan Ushuluddin, Dr. Abdurrahman bin Raji Raja`a al-Aufi, beberapa waktu lalu.

Dalam pemaparannya, Abdurrahman mengingatkan arti penting takwa dalam kehidupan manusia. Disebutkan, takwa itu memiliki banyak fungsi dalam kehisupan manusia.

Namun ia lebih dari sekadar bisa menghilangkan kesulitan atau membuka pintu-pintu rezeki yang tak disangka. Tapi takwa adalah faktor utama meraih kemuliaan.

“Hanya dengan syariat Islam, manusia bisa mulia dan meraih kemuliaan dunia dan akhirat,” jelas Abdurrahman.

Untuk itu, lanjutnya, setiap Muslim hendaknya mengikhlaskan ibadah hanya kepada Allah.

Diterangkan Abdurrahman, ibadah bukan sekadar shalat, puasa dan rukun Islam lainnya.

Sebab ibadah adalah seluruh perintah yang harus dijalankan dan segala larangan yang harus dijauhi oleh orang beriman hingga kematian menjelang.

Diketahui, untuk kali pertama, Pulau Kalimantan ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan Daurah dan Muqabalah Universitas Islam Madinah (UIM).

Daurah yang dipercayakan kepada Pesantren Hidayatullah itu dihadiri oleh 230 orang peserta yang berasal dari ratusan pesantren dan lembaga dakwah lainnya. [Ketentuan Daurah Dan Muqabalah Universitas Islam Madinah (UIM) Di Pondok Pesantren Hidayatullah Balikpapan]*/Masykur Abu Jaulah/STISHID

Berita ini juga dapat dibaca melalui Android. Segera Update aplikasi STISHID untuk Android . Install/Update Aplikasi STISHID Android Anda Sekarang !

Share

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp