Delegasi STIS Hidayatullah Disambut Hangat Pihak USIM & Persatuan Pelajar Indonesia

Dalam rangkaian “International Educative Study Tour 2024” di Kuala Lumpur, Malaysia, delegasi STIS Hidayatullah mengunjungi kampus Universitas Sains Malaysia (USIM) dan komunitas Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) USIM.

“Alhamdulillah, kita disambut dengan hangat oleh teman-teman PPI dan USIM sendiri,” ujar Afifah, salah seorang mahasiswi STIS Hidayatullah yang ikut pada delegasi ini.

Pada pertemuan pihak STIS Hidayatullah dan USIM di main meeting room pusat komersial USIM, Malaysia, Selasa (23/4/2024) dibahas mengenai peluang kerja sama kedua pihak.

“Selain untuk menjalin silaturahim, kunjungan STIS Hidayatullah ke USIM juga dalam rangka menjalin kerja sama antar kampus,” tambahnya kepada Media STIS Hidayatullah.

Kedua pihak juga saling memperkenalkan profil masing-masing.

Kemudian, PPI USIM mengajak delegasi mahasiswi dan dosen STIS Hidayatullah untuk bermain game kahoot atau sebuah platform yang biasa digunakan di suatu lembaga pendidikan.

Usai itu, rombongan delegasi ditemani tuang rumah berkeliling kampus USIM. Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan plakat dan cinderamata dari pihak USIM kepada pihak STIS dan sebaliknya.* (Abana/STIS/MCU)

Share

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp