Semarak Ramadhan 1444H, STIS Hidayatullah Gelar Wisuda Tahfizh III-

stishid.ac.id- Wisuda Tahfizh III yang digelar STIS Hidayatullah Balikpapan, Senin, 19 Ramadhan 1444 H (10/04/2023) berjalan dengan lancar. Sebanyak 141 peserta telah diwisuda pada acara ini. Rinciannya, 38 peserta dari daurah tahfizh khusus dan 103 peserta daurah tahfizh umum.

Ustadzah Ulin Nuha St Hajar, S.H selaku penanggung jawab, mengungkapkan syukur yang tak terhingga kepada semua pihak. Ia berharap acara ini mampu memberikan ghiroh dan semangat bagi mahasiswi yang lain.

“Besar harapan setiap alumni semestinya membawa bekal hafalan Al-Qur’an sebanyak-banyaknya, dan memanfaatkan waktu selama masih berasrama, tidak cukup dengan capaian reguler per semesternya,” ungkapnya dengan nada haru.Ketua STIS Hidayatullah Balikpapan, Ustadz Muh. Zaim Azhar, Lc., M.H., dalam sambutannya menyinggung tema acara itu, “Talaqqi Al-Qur’an, Tebar Kebaikan, Bangun Peradaban”.

Ia mengatakan, tema tersebut adalah cita-cita besar dan obsesi yang tidak hanya dimiliki dalam acara ini, tetapi juga cita-cita segenap warga Hidayatullah.Sehingga, tambahnya, acara ini merupakan salah satu manifestasi dari cita-cita besar tersebut.I

a pun berpesan kepada seluruh peserta agar ayat-ayat Al-Qur’an tidak menjadi hafalan semata, tetapi juga mampu melahirkan nilai-nilai kebaikan.Ketua LPPH Ustadz Masykur, Lc., M.Pd. menyinggung hal yang sama. Ia menyebutkan, ada banyak tugas keummatan atau amal-amal yang sifatnya jama’i yang harus diselesaikan bersama.

Bagi orang yang senantiasa berinteraksi dengan al-Qur’an, maka ia akan menjadi sosok yang produktif dalam menebar kebaikan, sebagaimana cita-cita dan obsesi besar bersama.Ketua Yayasan Pondok Pesantren Hidayatullah Balikpapan, Ustadz Hamzah Akbar, saat menutup acara itu, menyampaikan harapan besar kepada seluruh peserta.

Mereka diharapkan, hafalan Al-Qur’an yang telah di-talaqqi-kan mampu menciptakan inovasi dan inspirasi-inspirasi pemikiran lewat pemahaman al-Qur’an.Di akhir acara Wisuda Tahfizh III ini, ada sesi penyerahan penghargaan dan sertifikat kepada seluruh peserta. Alhamdulillah, terdapat 9 mahasiswi STIS Hidayatullah Balikpapan yang khatam/tuntas menyetorkan hafalan 30 juz.

Hamriani, salah satu peserta khataman 30 juz, mengungkapkan perasaanya.“Alhamdulillah, tentunya sangat bersyukur kepada Allah Subhanahu Wata’ala. Kami semua Allah mampukan untuk menghafalkan al-Qur’an. Namun selain itu, hafalan ini merupakan tantangan sekaligus kewajiban yang senantiasa harus dijaga, dan menjaga itulah hal yang harus selalu didawamkan selamanya,” ucapnya sembari meneteskan air mata haru.* (Muthoharoh/STIS/Media Ramadhan Hidayatullah/MCU)

Share

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp